Kamis, 01 Agustus 2013

TEMPO.CO, Jakarta - Kabar mengenai peluncuran Samsung Galaxy Note III telah beredar sejak bebeberapa bulan terakhir. Situs digital Ubergizmo memberitakan jika spesifikasi phablet (phone+tablet) besutan Samsung itu telah mereka peroleh.

Berdasarkan bocoran dari pengukuran mengunakan bechmark Gfxbench, Note 3 bakal memiliki otak dari prosesor Snapdragon 800 berkecepatan 2,3 gigahertz. Layarnya menggunakan resolusi igh definition dan sistem operasi Jelly Bean 4,3.

Note merupakan ponsel jembar pertama yang diluncurkan Samsung sejak sekitar dua tahun lalu. Karena layarnya yang memiliki diagonal diatas lima inci, maka para penggunanya bisa dengan leluasa mengolah gambar dan teks.

Karena cukup sukses, sejumlah manufaktur lain mulai mengembangkan gadget dengan spesifikasi serupa seperti Acer dan Advan. Phablet ini rencananya bakal diperkenalkan pada ajang pameran komputer IFA di Berlin pada September nanti.

Ini merupakan pameran komputer terbesar kedua di dunia setelah CES, yang biasanya digelar di Las Vegas. Sayangnya, ajang CES ini juga mulai ditinggalkan oleh perusahaan besar seperti Microsoft.

0 komentar: